My Blog List

Wednesday, November 19, 2014

PEMETAAN KOMPETENSI PEMBELAJARAN KELAS RANGKAP

PEMBELAJARAN KELAS RANGKAP

PembelajaranKelas Rangkap

Pembelajaran Kelas Rangkap atau Multigrade  Mode lmerupakan strategi pembelajaran dengan menerapkan perangkapan kelas (dua kelas atau lebih) dan perbedaan tingkat kemampuan yang dilakukan oleh seorang guru dalam waktu yang bersamaan. Pelaksanaan kelas rangkapdilakukan dengan menggabungkan satu atau dua mata pelajaran yang sama atau berbeda yang dilaksanakan dalam satu ruang serta disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi sekolah.  Sebelum melakukan pembelajaran guru menyusun perencanaan yang mencakup:
  1. a. PemetaanKompetensi
Pemetaan dimaksudkan untuk menggabungkan materi yang sama di kelas yang berbeda dengan kedalaman yang berbeda sehingga ada kesinambungan. Pemetaan kompetensi dilakukan untuk kompetensi yang harus dicapai dalam 1 semester atau 1 tahun.
b.  PenetapanTema
Penentuan tema disesuaikan dengan hasil pemetaan kompetensi.  Untuk satu semester, biasanya dihasilkan sekitar lima tema dengan masing-masing tema berkisar antara 3-4 minggu.
c.  PengembanganSilabus
Silabus dibuat untuk dua kelas atau tiga kelas sekaligus (sesuai dengan kelas rangkap yang diinginkan).  Silabus setidaknya memuat: standar kompetensi, kompetensi dasar, materi pokok/pembelajaran, kegiatan pembelajaran, indicator pencapaian kompetensi untuk penilaian, penilaian, alokasiwaktu, dan sumber belajar.
d.  RencanaPelaksanaanPembelajaran (RPP)
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran berisi langkah-langkah pembelajaran secara rinci (kegiatan awal, inti, dan penutup) dan merupakan pengembangan dari silabus yang ada.  Strategi pengajaran dan pengorganisasian peserta didik juga  harus Nampak dalam RPP.
Kelas rangkap merupakan gabungan dari beberapa peserta didik dengan tingkatan kelas yang berdekatan, misalnya kelas 1 dan 2, atau kelas 4, 5, dan 6; belajar dengan satu guru di kelas yang sama da berlangsung selama satu tahun ajaran penuh.

No comments: