Berikut tips dan trik menghitung luas permukaan tabung beserta contoh soal beserta jawabannya.
27/1/2022, 19.39 WIB
Tabung atau silinder merupakan bangun ruang tiga dimensi yang dibentuk oleh dua buah lingkaran identik yang sejajar dan sebuah persegi panjang yang mengelilingi kedua lingkaran tersebut. Struktur bentuk, tabung memiliki tiga sisi dan dua rusuk.
Dalam kehidupan sehari-hari, tabung digunakan dalam berbagai macam manfaat. Hal itu sering ditemukan di dapur dan terowongan jalan hingga tabung gas yang sering digunakan masak. Oleh karenanya dalam pembahasan ini akan dijelaskan mengenai luas permukaan tabung.
Permukaan tabung terdiri dari semua titik pada baris yang sejajar dengan garis yang diketahui dan melewati tetap kurva pesawat yang tidak sejajar dengan garis yang diberikan. Pada garis tersebut kelompok garis sejajar atau disebut juga elemen permukaan tabung.
Permukaan Tabung adalah permukaan yang dilacak oleh sebuah garis yang disebut generatrix yang sejajar dengan dirinya sendiri dan selalu melewati budang directrix yang tidak sejajar. Posisi tertentu dari matrik generatrik adalah elemen permukaan tabung.
Untuk menghitung luas permukaan tabung dimulai dari jari-jari (r). Jaring-jaring tabung terdiri dari tutup dan alas tabung yang berbentuk lingkaran, sehingga rumus luas dari alas dan tutup yang berbentuk lingkaran yaitu = 2π r². Untuk nilai phi (π) dapat menggunakan 22/7 atau 3,14. Hal itu dapat dilihat dari bagian melengkung yang mengelilingi tabung, memiliki bentuk persegi panjang mempunyai rumus luas panjang x lebar. Panjangnya sama dengan keliling lingkaran sedangkan lebarnya sama dengan tinggi tabung, sehingga rumus luas sisi lengkungnya adalah 2π r t.
Rumus luas jaring-jaring tabung : Rumus luas alas dan tutup : π.r2 Rumus luas selimut : 2.π.r.t Dari kedua rumus ini, kita akan bisa menuliskan rumus luas permukaan tabung menjadi: Luas permukaan tabung = 2 x Luas alas + Luas selimut tabung Luas permukaan tabung = 2 x (π x r2) + 2 x π x r x t = 2 x π x r x ( r + t )
Untuk bisa lebih memahami hal ini, mari kita lihat salah satu contoh soal berikut ini:
1. Soal Pertama Untuk membuat sebuah patung, pengrajin menggunakan sebuah batang pohon yang berbentuk seperti tabung dengan diameter 14 cm dan tinggi 18 cm.
Tentukan luas permukaan dari batang kayu tersebut.
Penyelesaian: Dari soal di atas kita mendapatkan informasi seperti: d = 14 cm, maka jari-jarinya adalah r = 7 cm t = 18 cm Dengan begitu kita tinggal memasukannya kedalam rumus. Jawab: Lp = 2 x π x r x ( r + t ) = 2 x 22/7 x 7 (7 + 18 ) = 44 x 25 = 1.100 cm2
2. Soal Kedua Berapa volume tabung jika memiliki diameter 50 cm dan tinggi 66 cm? Diketahui: Diameter = 50 cm, karena r = 1/2 diameter maka r = 25 cm tinggi = 66 cm Rumus: Volume Tabung = π x r² x t Jawaban: π x r² x t = (22/7) x 25cm² x 66 cm = (22/7) x 25 x 25 x 66 = (22/7) x 41250 = 129.642 cm³
Demikianlah rumus permukaan tabung.
About us:
No comments:
Post a Comment